Komunitas Sedekah Motor–Posdai Dukung Dakwah di Bulungan
BULUNGAN -- Persaudaraan Dai indonesia (Pos Dai) telah menyalurkan armada dakwah motor jenis trail kepada salah seorang dai di pedalaman ...
BULUNGAN -- Persaudaraan Dai indonesia (Pos Dai) telah menyalurkan armada dakwah motor jenis trail kepada salah seorang dai di pedalaman Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara pada pekan kemarin, Senin (28/08/2017).
Penyaluran sepeda motor ini adalah kerja sama antara lembaga itu dan Komunitas Sedekah Motor Dai (SMD) Lovers.
Dai yang menerima bantuan motor ini adalah Qomaruddin, dai asal Aceh yang telah mendapatkan tugas dakwah di Bulungan.
Menurut Qomaruddin, dengan bantuan motor jenis trail ini sangat membantu dan meringankan kegiatan dakwahnya, apalagi daerah binaannya terletak di daerah-daerah yang sulit untuk dijangkau.
“Kesulitan dalam menjangkau binaan kami selama ini memang karena sulitnya jalur yang harus dilalui dengan menggunakan fasilitas seadanya,” kata dia.
Baca: Dukung Dakwah Hidayatullah, Telkom Kalimantan Sumbang 20 Laptop
Harapannya, dengan motor ini juga membuat ia tetap semangat untuk terus berdakwah dan menjangkau daerah-daerah yang lebih pelosok lagi.
“Semoga dengan bantuan Armada Dakwah ini dapat mewujudkan cita-cita kami untuk berdakwah dan menjangkau daerah yang lebih jauh lagi,” ungkapnya.
Ia juga sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dan ikut mengambil bagian dalam mendukung kegiatan dakwah di pedalaman Indonesia.*
ZAINAL AMIRUDDIN
Penyaluran sepeda motor ini adalah kerja sama antara lembaga itu dan Komunitas Sedekah Motor Dai (SMD) Lovers.
Dai yang menerima bantuan motor ini adalah Qomaruddin, dai asal Aceh yang telah mendapatkan tugas dakwah di Bulungan.
Menurut Qomaruddin, dengan bantuan motor jenis trail ini sangat membantu dan meringankan kegiatan dakwahnya, apalagi daerah binaannya terletak di daerah-daerah yang sulit untuk dijangkau.
“Kesulitan dalam menjangkau binaan kami selama ini memang karena sulitnya jalur yang harus dilalui dengan menggunakan fasilitas seadanya,” kata dia.
Baca: Dukung Dakwah Hidayatullah, Telkom Kalimantan Sumbang 20 Laptop
Harapannya, dengan motor ini juga membuat ia tetap semangat untuk terus berdakwah dan menjangkau daerah-daerah yang lebih pelosok lagi.
“Semoga dengan bantuan Armada Dakwah ini dapat mewujudkan cita-cita kami untuk berdakwah dan menjangkau daerah yang lebih jauh lagi,” ungkapnya.
Ia juga sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dan ikut mengambil bagian dalam mendukung kegiatan dakwah di pedalaman Indonesia.*
ZAINAL AMIRUDDIN