Kanwil Kemenag Dorong Posdai Yogyakarta Sasar Dakwah Generasi Muda
YOGYAKARTA — Kantor Persaudaraan Dai Indonesia (Posdai) menjadi tuan rumah penyambutan kunjungan Kantor Kementerian Agama Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang sedang melaksanakan Validasi Lapangan kepada Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Hidayatullah DIY-Jatengbagsel pada Kamis (7/12/2023).
Validator Kemenag Yogyakarta dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Penerangan Agama Islam dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf (Penais & Zawa), H. Nurhuda, S.Ag., M.Si.
Kedatangan tamu disambut hangat dengan penerimaan tamu dipimpin langsung oleh Ketua DPW Hidayatullah DIY-Jatengbagsel, Ust. Abdullah Munir, S.Ag.
Dalam kesempatan ini ada satu harapan kepada DPW Hidayatullah DIY-Jatengbagsel, sebagaimana disampaikan oleh Nurhuda, S.Ag., M.Si., yakni menyasar dakwah di kalangan remaja.
Nurhuda mengharapkan agar dakwah perlu digencarkan di kalangan generasi muda agar agar kejadian-kejadian miris di kalangan remaja berkurang.
Nurhuda berharap Posdai bersama jejaring mitranya dapat terus menguatkan dakwahnya di daerah tersebut.
Ketua Posdai Yogyakarta Ust. Mansur Abu Gaza menyambut harapan tersebut dengan mengharapkan doa dan arahan dari Kemenag agar dakwah semakin berjalan sinergis.
Pada kesempatan tersebut DPW Hidayatullah DIY-Jatengbagsel juga menyambut dengan kesiapan. Alhamdulillah beberapa program telah diluncurkan, dan insya Allah akan ditambahkan.
Selain berbincang, kunjungan ke studio Pos Dai juga dilangsungkan. Para tamu dapat melihat langsung berbagai perangkat studio dakwah dan mendapat penjelasan terkait proses penyiaran.
Sebagai informasi, Validasi Lapangan dilaksanakan sebagai tindak lanjut permohonan surat rekomendasi dari DPW Hidayatullah DIY-Jatengbagsel kepada Kantor Kementerian Agama Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.*/